»» Welcome to ARTRIX Blogger™ ««


Saya kali ini akan berbagi tips usil semacam countdown shutdown. Maksudnya? jika dijalankan, maka komputer akan mati dalam waktu yang kita tentukan sebelumnya. Dan kita bisa samarkan ini sebagai sebuah shortcut program aplikasi. Wih, keren dan usil ya.
Oh iya, trik ini tidak bisa dihentikan walaupun dengan task manager atau apapun. Hanya ada satu cara menghentikannya, dan nanti akan kita bahas.

Langsung saja kita bahas caranya:

- Klik kanan pada desktop, lalu klik shortcut

- Pada window create shortut, ketik shutdown.exe -s -t 600 -c "pesan anda"
- Klik Next, dan beri nama icon tersebut (Misalkan "966 MP3 Converter" -> Contoh)
- Klik Finish, dan selesai!

Keterangan: 600 adalah waktu hitungan mundur (detik)

Tapi, kok iconnya standar banget??? Tinggal ganti aja dengan cara klik kanan - Properties - Shortcut - Change Icon. Beres!

Selain shutdown, kita juga dapat membuat versi restart, logout, dan lain-lain. 

membuat shorcut shutdown
shutdown.exe -s -t 60 -c "pesan anda"

membuat shorcut restart
shutdown.exe -r -t 60 -c "pesan anda"

shorcut logout
shutdown.exe -l -t 60 -c "pesan anda"

Dan jika ingin mematikan komputer walau masih ada program yang berjalan, coba yang ini
shutdown.exe -f -t 60 -c "pesan anda"

Untuk membatalkan perintah tersebut, satu-satunya cara menanggulanginya adalah buka Run, lalu ketikan shutdown -a, klik ok. Maka perintah tersebut dibatalkan.

0 komentar:

Posting Komentar

Next Prev home
Andhy BlogGerZ. Diberdayakan oleh Blogger.
Copyright 2010 ARTRIX Blogger™
Lunax Free Premium Blogger™ template by Andi Rahmatullah
Top